~~ Selamat Datang di Blog Bima Lanang. Salam Hangat Selalu Dari Kami Blogger NTB. Semoga Kita Senantiasa Dapat Selalu Tersenyum ~~

Kamis, 26 April 2012

Download Skripsi Kedokteran, Kinerja Posyandu

EVALUASI KINERJA POSYANDU DALAM MELAKSANAKAN PROGRAM GIZI DI WILAYAH KECAMATAN PONTIANAK BARAT KOTA PONTIANAK

 

Download Skripsi Lengkap Gratis 

 

INTISARI

 

Latar Belakang : Posyandu merupakan ujung tombak bagi kegiatan pelayanan kesehatan yang ada di masyarakat. Kehadiran ibu Balita di Posyandu adalah merupakan suatu parameter atau indikator cakupan program gizi yang dapat menentukan keberhasilan kerja (kinerja suatu Posyandu).Keberhasilan suatu Posyandu yang merupakan salah satu bentuk dari organisasi pelayanan publik akan terwujud apabila organisasi tersebut dapat menyelenggarkan pelayanan dengan baik dan dengan demikian kinerja organisasinya dapat dianggap baik. Berdasarkan data dari profil Dinas Kesehatan Kota Pontianak tahun 2005 ditemukan bahwa tingkat partisipasi masyarakat ke Posyandu (cakupan D/S) menunjukkan penurunan yang cukup signifikan dari 31,5% pada tahun 2004 menjadi 28,7% di tahun 2005.

 

Tujuan Penelitian : Untuk mengevaluasi kinerja Posyandu dalam melaksanakan program gizi di wilayah Kecamatan Pontianak Barat Kota Pontianak dengan melihat elemen – elemen input, proses dan output.

 

Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan rancangan penelitian cross sectional. Populasi penelitian ini adalah Posyandu yang aktif dan ibu – ibu pengunjung Posyandu. Jumlah responden sebanyak 224 responden pengunjung yang ditentukan secara purposive random sampling dan Posyandu yang diteliti sebanyak 28 Posyandu ( total populasi ). Lokasi penelitian ini di wilayah Kecamatan Pontianak Barat Kota Pontianak.

 

Hasil Penelitian : Analisis univariat menunjukkan bahwa terdapat 71,40% Posyandu dengan komponen input mendukung, 64,28% Posyandu mempunyai kinerja proses yang baik , 46,43% Posyandu memiliki kinerja output berdasarkan cakupan D/S baik dan 82,10 % Posyandu dengan kinerja output berdasarkan pengunjung yang merasa puas. Analisa bivariat ( chi – square ) menunjukkan ada hubungan yang bermakna antara komponen input dengan kinerja proses Posyandu dalam melaksanakan program gizi ( p < 0,05 ) sedangkan hubungan antara kinerja proses Posyandu dengan kinerja output berdasarkan cakupan D/S maupun berdasarkan kepuasan pengunjung tidak terdapat hubungan yang bermakna ( p > 0,05 ).

 

Saran : perlu adanya pemikiran yang serius untuk mengelola bagaimana caranya agar komponen input ( tenaga , sarana / peralatan dan pendanaan ) yang belum mendukung di beberapa Posyandu dapat lebih dilengkapi serta meningkatkan komponen input di beberapa Posyandu yang sudah mendukung agar menghasilkan kinerja proses yang lebih baik lagi serta perlu dilakukan penelitian lebih lanjut tentang faktor – faktor luar selain kinerja proses Posyandu dalam hubungannya dengan cakupan partisipasi masyarakat (D/S), seperti keterlibatan tokoh masyarakat dan kehadiran petugas kesehatan ( faktor reinforcing ).

 

Kata Kunci : Evaluasi, Kinerja Posyandu, Cakupan D/S, kepuasan Pengunjung.

 

>> Download Skripsi Kedokteran Gizi (Kinerja Posyandu) Lengkap <<

Description: Download Skripsi Kedokteran, Kinerja Posyandu Rating: 4.5 Reviewer: Bima Lanang - ItemReviewed: Download Skripsi Kedokteran, Kinerja Posyandu
Jadilah Blogger Yang Jujur. Cantumkan Sumber Link Berikut Jika Anda Mencopy Artikel Ini.


Artikel Terkait:

Berlangganan via email gratis (Click Subscribe, Tunggu Pop Up dan Isi Email Anda):

Posted by: Bima Lanang, Updated at: Kamis, April 26, 2012

0 komentar :

Posting Komentar

Sebagai Manusia Biasa Saya Masih Banyak Kekurangan. Untuk Itu Kritik dan Saran Yang Membangun Dari Sobat Sangat Besar Saya Harapkan. Terima Kasih Kepada Sobat Yang Telah Meluangkan Waktu Untuk Berkomentar dan Mohon Maaf Jika Komentar Yang Menggunakan Pilihan 'Anonim', Terpaksa Harus Saya Abaikan, Karena “SPAM” Tidak Hanya Melanggar Hukum Tetapi Juga “BERDOSA”

MY BEST FRIENDS